Konsepsi Pembelajaran Aksi Perubahan Kinerja Organisasi pada Palatihan Kepemimpinan Administrator

Oleh Daud Amarato  |  Profil

Hingga saat ini, masih banyak pelayanan publik yang belum sesuai dengan harapan masyarakat, bahkan masih sering terdengar keluhan tentang rendahnya kinerja pelayanan publik yang dilakukan oleh pemerintah. Hal ini tentu tidak diinginkan oleh semua orang termasuk para Pejabat Administrator. Guna mengatasi keluhan masyarakat tersebut, maka setiap Pejabat Administrator dituntut agar terus meningkatkan kinerjanya dari waktu ke waktu.

Peningkatkan kinerja tersebut di atas dapat ditempuh melalui upaya membangun Kompetensi Kepemimpinan Kinerja, yaitu: Kompetensi manajerial untuk menjamin terlaksananya akuntabilitas Jabatan Administrator dalam memimpin pelaksanaan kegiatan yang sudah direncanakan, agar terwujud peningkatan kinerja secara berkesinambungan, sebagaimana yang diharapkan.

Upaya membangun Kompetensi Kepemimpinan Kinerja tersebut dapat diwujudkan melalui Aksi Perubahan Kinerja Organisasi (APKO) yang nyata.

Sehubungan dengan itu, setiap peserta PKA perlu memahami dengan baik tentang Konsepsi Pembelajaran APKO agar dapat menyusun Rancangan dan Implementasi APKO dengan benar, sebagaimana yang akan kita pelajari pada materi dalam slide ini.


 






Posting Komentar untuk "Konsepsi Pembelajaran Aksi Perubahan Kinerja Organisasi pada Palatihan Kepemimpinan Administrator "